Senin, 18 Juni 2012

Error Loading Driver PostgreSQL di Wamp

Biasanya WAMP untuk koneksi ke database default yang langsung bisa digunakan adalah driver mysql, sedangkan untuk driver postgreSQL dan driver lainnya untuk koneksi ke database belum diaktifkan.
Apabila kita ingin mengaktifkan ke database postgreSQL, maka kita harus menggaktifkan driver untuk koneksi ke database postgreSQL, adapaun nama drivernya php_pgsql.
Pada saat pertama kita mengaktifkan, maka akan muncul pesan error sebagai berikut :
Warning: PHP Startup: Unable to load dynamic library '...\ext\php_pgsql.dll' - The specified module could not be found.
Hal ini karena library postgreSQL belum di load oleh server APACHE, untuk mengaktifkannya, buka file
httpd.ini, kemudian copykan perintah untuk loading file library postgreSQL
  LoadFile "C:/Program Files/PostgreSQL/9.1/bin/libpq.dll" kemudian simpan.

Setelah disimpan, coba kembali Restart wamp, dan aktifkan driver postgreSQL untuk PHP. apabila tidak muncul lagi pesan. Unable to load dynamic library '...\ext\php_pgsql.dll' - The specified module could not be found. maka loading driver postgreSQL berjalan sukses.

selamat mencoba.




0 komentar:

Posting Komentar